Mau Internet lebih cepat? Gunakan Google DNS
November 13, 2009
Label:
Internet
Beberapa hari lalu Google meluncurkan layanan DNS publik yang diklaim dapat memberikan pengalaman dan kepuasan dalam ber-Internet jauh lebih cepat, lebih aman dan lebih dapat diandalkan. Internet lebih cepat? Ingat, gunakan Google DNS.
Analoginya, jika Anda ingin mengakses sebuah situs, misalnya youtube.com dari browser kesayangan Anda, komputer akan mencari alamat IP dari server web dimana domain youtube.com berada. Komputer Anda akan memanfaatkan nomor DNS publik sebagai jalur alternatif lebih cepat untuk menemukan alamat IP dari situs youtube.com.
Berikut cara menggunakan Google DNS:1. Buka Control Panel, Pilih Network Connections
2. Klik kanan pada Local Area Network, Lalu pilih Properties.
3. Selanjutnya Local Area Connection Properties, pilih Properties.
4. Terakhir klik tombol radio pada Use the following DNS server address dan isikan nomor Google DNS seperti pada gambar. Pilih Close, dan restart komputer Anda.
0 komentar:
Posting Komentar